Mau Tau Sebanyak Apa Penemuan Dan Inovasi Produk Made in Indonesia? Cek Ini

Mau Tau Sebanyak Apa Penemuan Dan Inovasi Produk Made in Indonesia? Cek Ini



 

pameran inovasi indnesia

 

Mengapa Sunyi???    :(   :(   :(

Seharusnya pameran pameran seperti ini yang ramai didatangi, atau seharusnya pameran penemuan dan inovasi tiap kampus/sekolah itu dipajang selama sebulan penuh di tiap mall di Indonesia, bahkan seharusnya ketika sudah paten dan dianggap aman, wajib bagi Mall dan toko toko terkait di Indonesia untuk memasarkannya.

Seharusnya....

Daftar Paten dan hak cipta UNAIR 2011-2018

 

Mau tau untuk UNAIR saja berapa hak paten yang sudah mereka punya untuk inovasi mereka sejak 2011-2018? lk 400 gengs. Banyak kah itu? Saya gak mau ngejudge gengs... Tetapi di mana semua penemuan itu? ada yang tau gak? hanya kalangan tertentu atau kalangan yang ingin cari tau saja. This is not fair.

KFC ketika keluar hak patennya seluruh dunia tau. Kita lebih tau trend di luar negeri padahal tinggalnya di dalam negeri. Dan...

 

Mengapa Sunyi? Mengapa hanya akademisi yang hadir dan hanya pelaku pelaku pendidikan? Di Mana perwakilan beberapa perusahaan terkait? yang mewakili masyarakat? Yang... Yang jadi sasaran produk inovasi, yang.. yang membutuhkan produk produk ini, di mana mereka? Mengapa Sunyi??


 

Atau karena saya yang datangnya terlambat? atau karena? Tetapi beneran, Pamerannya sunyi gengs.

Ada stand USU (Universitas Sumatera Utara), UNAIR, ITB, UGM, ITS, IPB, UNDIP, UNHAS sendiri sebagai tuan rumah.

Di mana bisa lebih leluasa dan lebih didukung ketika memiliki ide dan hendak berkreasi? jawabannya adalah kampus. Walaupun sebenarnya juga banyak inovasi dan penemuan di luar kampus, dihasilkan dari kemelaratan dan kemampuan bertahan hidup.

Kampus memang tempat paling pas ketika hendak explore ide dan hasrat #hadeh gara gara overdosis jalangkote tanpa air sambal kayaknya ini saya.

 

Tetapi penderitaan dan keinginan hidup lebih baik dan lebih mudah adalah motivasi paling kuat menciptakan inovasi *jalangkotenya nendang.


 

Seandainya pameran pameran seperti ini lebih sering dilaksanakan dan lebih ramai, harus ramai... Setidaknya ramai di internet, dibuatkan konten dan viral... diviralkan...

PADAHAL FOR GOD SAKE, INI KEREN BANGEEEET GEEENGS... BEYOND KEREN....

Inovasi kendaraan listrik ITS

 

Apa ada yang tahu kalau ITS sudah punya dan sudah bisa bikin kendaraan listrik? Nah, sama seperti saya, juga baru tahu pas lihat di pameran ini. Punya keinginan beli seperti saya? nah, sama, juga tidak terlalu begitu, karena....?? KARENA KURANG DAN BELUM LIHAT KONTEN MENARIK DAN ATAU VIRALNYA DI INTERNET DAN SOSIAL MEDIA.

Apa yang kurang, apa yang bikin lesu dunia inovasi dan penemuan penemuan teranyar di Indonesia? PENGAKUAN dan IKLAN. KURANG DIKEMAS DALAM KONTEN MENARIK AGAR BISA DIKETAHUI SEMUA ORANG.

Seharusnya ada khusus mata kuliah digital marketing di kampus atau mulai dari sekolah sekolah untuk hal ini. Agar kita semua paham bahwa sosial media dan internet sekarang bukan hanya sekedar tempat berkeluh kesah, curhat, tetapi lebih dari itu, internet sekarang adalah salah satu tempat di dunia kita.

Mau tidak mau kita sekarang harus mengakui bahwa dunia maya, internet dan sosial media adalah bagian dari dunia nyata kita. Dunia yang awalnya dianggap hanya dunia ke dua setelah underworld ini terangkat dan menjadi bagian dari dunia kita, ibarat jin, internet sekarang adalah roh yang telah mengisi hampir 3/4 kemanusiaan kita. SUSAH DISANGGAH BAGIAN INI.

Dan mengapa harus mengeluh dan memaki ketika internet adalah bagian dari dunia kita? tidak ada yang mengeluh ketika Televisi dulunya mengambil alih setengah dunia leluhur kita kan? bahkan masih bisa kita saksikan sesepuh sesepuh yang masih hidup di jaman siaran televisi sekarang ada yang masih ketagihan dan asyik di sofa depan televisi dan menghabiskan sisa hidup dan nyawanya di depan siaran televisi berisikan drama drama lawas.

Okeh, balik ke topik utama tentang pameran di Indonesia, maksud saya, pameran kali ini, hari ini 21 Juni 2019 di Fakultas Teknik UNHAS Gowa.

[gallery type="slideshow" size="large" link="none" ids="2551,2550,2549,2548,2546,2552,2545,2547"]

 

Bahwa saya seringkali mencari produk produk seperti ini, kelelahan mencari, dan akhirnya harus memesan dari luar atau akhirnya harus pasrah dan lupa kemudian melanjutkan hidup #hadeh kelebaian hqq dalam beromongan.

Okelanjut, bangga gak sih liat inovasi inovasi dan penemuan penemuan anak anak dari kampus ini? Bangga dong. Anak anak Indonesia ini gengs, dan ada tulisan MADE IN INDONESIA di sana. Banggak gak sih gengs?

Baiklah, maka selanjutnya PR kita bersama adalah memviralkan setiap produk dan inovasi inovasi ini. Kita Indonesia gengs, masa tiap hari yang viral dan wara wiri di internet dan sosial media di browser saya hanya inovasi inovasi dari luar negeri, hanya tentang betapa manisnya ketika lihat ekspresi anjing dan kucing pup bersamaan, hanya tentang betapa merananya anjing ditinggal majikan dan merananya majikan ketika ditinggal kucing, hanya tentang...

Tetapi jarang ada konten viral wara wiri di internet kita tentang inovasi Indonesia. Hufth, saya jadi curhat berkepanjangan.

Ahsudahlah, semoga saya akan masih bisa merasakan kondisi di mana pameran indonesia ramai oleh semua kalangan yang berkepentingan, dan bukan hanya akademisi saja.

Bukan pameran namanya kalau yang hadir hanya akademisi, itu namanya lomba dan kontes. hihihihi...

 

 

POSTINGAN LAIN YANG MUNGKIN BERMANFAAT BAGI ANDA
[su_posts template="templates/teaser-loop.php" posts_per_page="4" order="desc"]

Daftar Workshop Kursus Robotika Untuk Kota Kamu
[su_button url="bit.ly/BikinRobot" target="blank" style="3d" background="#91120e" color="#000000" size="4" radius="round" icon_color="#91120e"]Belajar Robotika[/su_button]

Postingan Populer