Cara Cara Orang Indonesia Menikah dengan WN Jerman

Cara Cara Orang Indonesia  Menikah dengan WN Jerman

  Semoga artikel ini membantu bagi para pejuang cinta beda negara.
 

Ada beberapa cara yang dapat dipilih untuk menikah beda negara antara WNI dan WN Jerman:
1.Menikah di Indonesia
2.Menikah di Jerman
3.Menikah sesama gender
4.Menikah di negara bukan negara lahir ke dua mempelai. Menikah di Cyprus dan atau Denmark
5.Menikah beda agama
 
Masing masing cara di atas memiliki kelebihan masing masing. Ribet urusin dokumennya kurang lebih sama saja. Kecuali jika memilih menikah di Cyprus dan atau Denmark.

1.Menikah di Indonesia: Kelebihannya, saat pengajuan visa nasional ikut pasangan tinggal di Jerman, tidak dibutuhkan lagi Verplichtungserklarung (surat jaminan dari penjamin di Jerman)

2.Menikah di Jerman: Kelebihannya, saat telah menikah secara sipil di standesamt Jerman, visa nasional dapat langsung diperpanjang menjadi ijin tinggal (Aufenthaltstitel 1 – 3 tahun)

3.Menikah sesama gender: Jerman merupakan salah satu negara di dunia yang melegalkan pernikahan sesama gender.

4.Karena urusan dokumen pernikahan di Indonesia maupun di Jerman seringkali membingungkan para calon mempelai karena biasanya kantor pemerintahan di Indonesia masih terpusat di Jakarta, maka seringkali para mempelai memilih menikah tanpa ribet, yakni menikah di Cyprus dan atau Denmark. Syaratnya lebih ringan dan lebih mudah, serta diakui ke dua negara.

5.Menikah beda agama. Secara kaku, hal ini hampir tidak memungkinkan, namun sebenarnya ada celah yang memungkinkan menikah beda agama dengan WN Jerman di Jerman.

 

Postingan Populer