Bali 6 Hari Lebih Dari 30 Tempat Wisata Hanya Habis 2Juta Part I

Bali 6 Hari Lebih Dari 30 Tempat Wisata Hanya Habis 2Juta



Bali 6 Hari Lebih Dari 30 Tempat Wisata Hanya Habis 2Juta berdua, ini saya ceritakan pengalaman saya dan abang ke Bali minggu lalu, 7 Agustus - 14 Agustus 2019. Langsung saja saya atur alurnya mulai dari hari I (Pertama) yah?!.

Hari I



Rangkuman Spot Wisata hari pertama kami


  • Langsung Sewa Motor

  • Hard Rock Bali

  • Pantai Kuta

  • Legian

  • LXXY Restaurant & Club (Highly Recommended, gak usah alergi karena ada kata clubnya, ada 3 lantai, lantai 3 pool and restaurant area, keren banget, gak ada aktifitas porno atau ilegal atau haram atau dan lain lain yang ekstrim seperti di kepala kita ketika mendengar club, INI HANYA WARUNG KOPI YANG MANAJEMENNYA BAGUS, Kalau pas ada alkoholnya, yaaa gak usah pesan Alkohol, beli kopinya ajah)

  • Kuta Street Market



Tahun 2019 ini rasa rasanya tahun berkunjung ke Bali menjadi sering, mulai dari menghadiri pernikahan sampai ke merencanakan perjalanan sendiri.

Namanya juga berkunjung ketika lebih dari satu kali, rasa rasanya, menjadi lebih kenal dengan kotanya, apalagi dengan adanya Google Map, duh, di kunjungan pertama saja sudah akan terasa seperti di kota sendiri.

Okeh, karena di perjalanan ke Bali 6 hari ini, saya mengatur sendiri semuanya, maka saya tahu dong berapa duit yang saya keluarkan, berapa tenaga dan waktu yang saya lego untuk Bali kali ini, dan tempat tempat mana saja yang saya kunjungi.

 

Penting!!! Orang Ke Bali Karena Perasaan, Bukan Karena Butuh Materi



Sebelum masuk ke Bali Hari I, saya ingin mengungkapkan apa yang saya rasakan di Bali, yang barangkali karena perasaan yang sama yang orang orang rasakan ketika berkunjung ke Bali sehingga semua turis yang hendak liburan, jauh jauh dari eropa dan benua lainnya sana ke Bali hanya untuk mendapatkan perasaan ini.

Perasaan saya ketika menginjakkan kaki di Bali adalah Lepas, Bebas, Adrenalin Ekplore langsung naik, Lupa masalah, Aman, Kepengen Lagi (dalam artian sebebasnya lah mau diartikan bagaimana), Rileks, dan rasanya beberapa hormone hormone menyenangkan di dalam tubuh itu dilepas semua, naik ke otak dan seluruh sel terkecil saya.

Perasaan ini tampaknya yang membuat orang orang terus kembali ke Bali. Jadi Candu.

Tidak ada kota seBali Bali, mau diupayakan bagaimanapun, rasa rasanya tetap Bali memiliki aura yang berbeda, sesuatu yang tidak tampak oleh mata yang menyelusup sampai ke sel setiap orang yang berkunjung di sini.

Okeh, cukup, membahasakan perasaan itu agak susah, jadi… ahsudahlah, saya lanjut ke yang tampak, Bali Hari I

 

Dengan Bus Dari Surabaya ke Bali



Saya berdua, bareng abang, dari Surabaya ke Bali dengan Bus. Saya search Google, dapat nama Bus Bali Purnama 99, busnya kapasitas 14 orang, langsung jemput di rumah, dih keren, jadi gak perlu repot mikirin transportasi ke terminal, di Balinya juga langsung diantar sampai ke lobi Hotel. Ajib, gak repot. Kami berangkat jam 7 malam dan tiba di Bali jam 8 Pagi, gak kerasa bagi saya, tetapi bagi si abang yang baru pertama kali dan ukurannya yang gak muat di kursi bus, mukanya bengkok.

Setiba di hotel, Zizz Convention Hotel di Denpasar Barat, langsung tidur pulas ampe siang. Mengapa Denpasar Barat? Posisinya di Tengah tengah, antara Pantai dan Gunung. Meskipun 20 menit mesti berkendara setiap hari untuk bisa mencapai Legian dan Kuta yang menjadi pusat hiburan malam di Bali, tetapi rasa rasanya di Denpasar Barat lebih adem, menurut saya lebih strategis di sini. Dan plus karena harga hotel ini yang terjangkau plus sarapan (ini penting buat si abang).

Kelakuan orang baru di tempat baru kali yah, sebangun setelah tidur pulas 6 jam, jam 2 siang itu langsung jalan kaki keluar pengen lihat apa yang bisa dilihat, gak mikir kalau ini bukan kampung sendiri, gak ada angkutan umumnya, transportasi paling mudahnya antara online atau sewa.

 

Sewa Motor Murah



Nah, akhirnya setelah jalan kaki 10 menitan, ni si abang yang badannya gak kecil langsung ngeluh lelah, berhentilah kami di resto mana ajah yang tampak mata. Pas dapat resto yang menurut saya keren buat hangout. Resto apaa gituh. Nah, dari sini iseng coba coba cek google, eh ternyata ada rental motor di Bali yang diantarkan langsung ke lokasi kita, terus pas dibalikin juga bisa langsung dipakai untuk ke bandara, motornya ditaruh di bandara dengan prosedur yang tidak menyulitkan. Keren. Sangat memudahkan kami yang berasal dari luar kota ini.

Tidak sampai 30 menit, motor sudah diantarkan ke tempat kami berada, dengan harga sewa 60.000/hari.

Dengan motor sewaan, believe me, banyak banget yang terhemat. Bayangkan dari yang biaya trip ke Tanah Lot dan Rice Field yang dicas 650.000/orang. Dengan motor sewaan yang 50.000/orang kita bisa menikmati kenikmatan yang sama bahkan bisa lebih bebas.

Untuk satu tujuan wisata saja sudah kelihatan kan berapa yang dihemat ketika sewa motor sendiri.

Tujuan wisata hari I di Bali akan saya lanjutkan di tulisan berikutnya, biar gak bosan :)

 

Catatan: Untuk Sewa Motor 6 Hari, saya bayar 320.000 dan Hotel 1.100.000 untuk 6 Hari (dapat diskon pesan di traveloka, dari harga yang awalnya 300.000/malam. Jadi sekitar 177.000/malam include breakfast)

Itu pengeluaran Bali Hari Pertama. :)

Transportasi, Hotel dan Makan Pagi sudah aman...

 

POSTINGAN LAIN YANG MUNGKIN BERMANFAAT BAGI ANDA
[su_posts template="templates/teaser-loop.php" posts_per_page="4" order="desc"]

Daftar Workshop Kursus Robotika Untuk Kota Kamu
[su_button url="bit.ly/BikinRobot" target="blank" style="3d" background="#91120e" color="#000000" size="4" radius="round" icon_color="#91120e"]Belajar Robotika[/su_button]

Postingan Populer